Asesmen Nasional adalah program evaluasi yang diselenggarakan oleh Kemdikbud untuk meningkatkan mutu pendidikan dengan memotret input, proses dan output pembelajaran di seluruh satuan pendidikan.
Asesmen Nasional dilaksanakan dengan 3 (tiga) instrumen yaitu Asesmen Kompetensi Minimum (AKM Literasi, Numerasi), Survey Karakter dan Survey Lingkungan Belajar. [anbk.kemdikbud.go.id]
Di SMK Muhammadiyah 2 Bantul pada hari Kamis, 04 Juli 2022 dilaksanakan simulasi Asesmen Nasional Berbasis Komputer (ANBK). Pelaksanaan dimulai dimulai pukul 07.30 WIB dengan menggunakan 3 ruang Lab. Komputer. (1) Lab. Komputer 1 menggunakan Lab. Komputer jurusan RPL yang berkapasitas 15 client dan yang melakukan simulasi adalah siswa kelas XI RPL dengan didampingi 1 orang proktor yaitu Ibu Siska Pujilestari, S.Kom., M.Pd. (2) Lab. Komputer 2 menggunakan Lab. Komputer jurusan PS yang berkapasitas 15 client dan yang melakukan simulasi adalah siswa kelas XI PS yang didampingi oleh 1 orang proktor yaitu Ibu Diah Ayu Puspitasari, S.Kom. (3) Lab. Komputer 3 menggunakan Lab. Komputer jurusan MM yang berkapasitas 15 client dan yang melakukan simulasi adalah siswa kelas XI MM yang didampingi oleh 1 orang proktor yaitu Ibu Witri Anik, S.Kom.
Dalam pelaksanaan simulasi kali ini siswa akan dikenalkan cara penggunaan aplikasi Exambrowser mulai dari proses login yang harus memasukkan username dan password, kemudian mengisikan nama peserta, tanggal lahir dan token ujian, masuk ke soal dan dikenalkan list soal dan cara memilih jawaban dan cara memilih soal yang akan dikerjakan sampai dengan proses selesai pengerjaan soal dan logout.
Dalam simulasi kali ini siswa akan mengerjakan 3 subtes, yaitu (1) Subtes 1 adalah Latihan, (2) Subtes 2 adalah Numerasi, (3) Subtes 3 adalah Survei Lingkungan Belajar. Antar subtes terdapat jeda waktu 1 menit ditandai dengan tombol MULAI berwarna BIRU.
Siswa-siswi yang mengikuti kegiatan simulasi ANBK ini sangat antusias sekali walaupun di pertengahan pelaksanaan mengerjakan beberapa soal terdapat kendala sistem error.
_ Red. Proktor IT Mudaba _